HARITA.ID – Dewan Pimpinan Dawerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Banten menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) pada 8 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat untuk Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten yang bertempat di salah satu hotel di Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Selasa (29/03/2022).
Ketua BPOKK DPP Partai Demokrat Herman Khoiron mengatakan, terdapat nama-nama baru pada bursa Pemilihan Ketua DPC Partai Demokrat yang digelar secara serentak hari ini.
“Kami sudah melakukan tahapan-tahapan yang ini diatur oleh AD/ART dan Peraturan Organisasi 02 tahun 2021 kemudian pada petunjuk pelaksana (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) serta kita juga telah melakukan verifikasi dan telah ada nama-nama yang nanti akan mengikuti kontestasi di dalam Muscab serentak se-Provinsi Banten,” katanya.
Khairon mengaku, terdapat nama-nama baru dan juga ada nama-nama lama yang nanti ditunggu-tunggu pelaksanaan Muscab yang sekarang sedang berlangsung dan siapa yang tentu nanti akan ditetapkan jadi Ketua sesuai mekanisme dan peraturan partai.
“Nanti hasil Muscab akan dibawa kepada tahap tiga, yaitu tahap pasca Muscab yaitu tahapan pelaksanaan fit and propertest/uji kelayakan dan kepatutan di DPP Partai Demokrat oleh Tim 5 yang langsung diketuai oleh Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono, Sekjend Partai Demokrat, Kepala BPOKK, kemudian Ketua DPD Partai Demokrat Banten dan Sekretaris yang nanti akan mendalami terhadap kesiapan mereka, baik dari sisi kelayakan maupun kepatutan sehingga mampu untuk mempersiapkan diri melakukan pembenahan organisasi dan mempersiapkan pertarungan pemilu 2024,” ujarnya.
Khairon menerangkan, sudah ada 33 DPD yang menggelar musda tingkat provinsi dan ada 194 muscab ditingkat kabupaten kota.
Mereka menargetkan pada bulan Mei, seluruh pengurus tingkat DPD dan DPC sudah menyelesaikan musda dan muscab. Dimana, pada tanggal 1-7 Agustus 2022, ada pendaftaran Parpol peserta Pemilu 2024.
“Kalau musda sudah di 33 provinsi, muscab sudah di 194 kabupaten dan kota. Karena kita akan menghadapi Ramadhan, Idul fitri, jadi Mei kita bisa selesaikan. Ini sudah sekitar 40 persenan, sisanya 20 persen di Ramadhan, kemudian Mei kita selesaikan sisanya. Juni kita sudah selesaikan konsolidasi, tanggal 1-7 Agustus akan memulai tahapan sebagai parpol peserta pemilu,” terangnya.
Sementara itu, informasi yang beredar, Awab yang merupakan mantan calon Wakil Wali Kota Cilegon merupakan sebagai calon tunggal dalam bursa pemilihan Ketua DPC Demokrat Kota Cilegon, menggantikan Rahmatullah.
Saat dikonfirmasi, Sekretaris DPD Partai Demokrat Banten Eko Susilo tidak menampik bahwa Awab akan terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cilegon.
“Untuk yang aklamasi ada 5 DPC, dan untuk yang bersaing 3 DPC jadi ada sekitar 12 orang,” pungkasnya. (Red)